JAKARTA – Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah Tahun 2017 yang berlangsung di Istana Presiden, Kamis (14/9/2017) resmi di buka Presiden Jokowi. Acara Rakernas itu dihadiri 38 kepala daerah dan pimpinan kementerian serta lembaga termasuk Gubernur Papua, Lukas Enembe, S.IP, MH. Rakernas ini mengambil thema Akuntabiltas dan Transparansi Pengelolaan Keuangan Negara untuk Indonesia Sejahtera.

Presiden Jokowi mengingatkan supaya kementerian dan lembaga serta kepala daerah tidak memandang bahwa pengelolaan keuangan Negara hanya sebagai urusan teknis dan urusan procedural saja.

“Pengelolaan keuangan Negara harus mengarah kepada hasil. Saya menekankan pada simplifikasi pembuatan laporan sehingga hasil kerja terlihat ketimbang hanya laporannya saja,”kata Presiden Jokowi.

Selain itu, Rakernas juga memfokuskan pada pengelolaan keuangan Negara secara transparan di bidang pendidikan, kesehatan dan perlindungan sosial.

Kemudian dalam kesempatan Rakernas itu, Presiden Jokowi juga menyerahkan penghargaan kepada perwakilan kementerian dan lembaga serta Gubernur, Bupati dan Wali Kota yang laporan Keuangan Kementerian Negara/Lembaga (LKKL) dan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2012-2016 meraih predikat opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI. (rm)

LEAVE A REPLY