JAYAPURA (PT) – Pemerintah Kota Jayapura memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke 35 pada tahun 2018, Senin (9/9/2018) kemairn.

Wakil Wali Kota Jayapura, Ir. H Rustan Saru, MM saat membaca sambutan dari Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi mengatakan, tahun ini adalah merupakan tahun olahraga, sebab banyak peristiewa olahraga di tanah air dalam tahun 2018, mulai dari Asean Games dan Asean Paragames dan berbagai event nasional maupun internasional di bidang olahraga prestasi.

Dikatakan, prestasi olahraga itu tercapai dalam tahun ini, dimana olahraga Indonesia mendapatkan kado istimewa suksesnya penyelenggaraan Asian Games dan sukses prestasi.

Untuk itu, Menpora mengajak semua masyarakat untuk melakukan olahraga secara rutin dan secara teratur.

“Olahraga harus menjadi kebutuhan hidup dan gaya hidup. Kesalahan terbesar saat ini yakni derajat kebugaran masyarakat Indonesia yang masih rendah, hanya mencapai 18 persen saja,“ katanya.

Untuk itu, lanjutnya, dengan menggerakan masyarakat hidup sehat dan gerakan Ayo Olahraga diharapkan akan menjawab permasalahan itu.

Sebab, dengan kesegaran jasmanis dan rohani, maka akan mudah melahirkan bibit-bibit atlet yang berpotensi menuju pentas dunia di masa depan.

“Ini pertanda bahwa kita telah menata fondasi olahraga prestasi yang cukup kuat di usia dini,” ujarnya.

Dengan demikian, imbuhnya, Indonesia telah memiliki harapan besar untuk membangun olahraga prestasi dengan melakukan pembinaan secara rutin berjenjang.

Ditambahkan, berolahraga akan turut berpartisipasi membangun Indonesia secara keseluruhan, yang bertujuan membangun jiwa yang sehat dan kuat, sebagai upaya mendukung kebijakan Presiden Ri dalam revolusi mental.

“Peringatan Haornas ini, kita kuatkan lagi olahraga prestasi untuk menuju pentas yang lebih besar yakni Olimpiade termasuk para atlet difable yang berjuang dalam Asean Paragames 2018 di Jakarta,“ imbuhnya. (ket/rm)

LEAVE A REPLY