MERAUKE (PT) – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke 73 akan dilaksanakan di Bandara Mopah Merauke, 5 Oktober 2018.

Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto akan memimpin langsung upacara yang akan diikuti 1.032 personel dari TNI, Polri, Brimob, Basarnas, PNS TNI dan Wanita TNI Polri.

Kapendam XVII Cenderawasih, Kolonel Inf Muhammad Aidi mengatakan, dalam pelaksanaan HUT TNI ke 73, ada beberapa rangkaian event yang akan digelar salah satunya yaitu open sheep khususnya untuk masyarakat meraukM, diperbolehkan masuk ke dalam kapal KRI Banjarmasin.

“Akan ada kegiatan pawai kirab bendera merah putih, pelaksanaan bhakti sosial pengobatan massal, sosiodrama kolosal yang diikuti 450 orang, terjun bebas militer 73 orang yang sebagian besar putra asli Papua serta diakhiri demostrasi beladiri militer dengan melibatkan 335 orang,” kata Kapendam Aidi, Sabtu (29/9).

Selain Itu, juga ada kegiatan para (parasut) motor dan malam harinya digelar panggung hiburan bagi masyarakat di Apround Bandara Mopah Merauke.

“Untuk itu, peringatan HUT TNI ke 73 ini, diharapkan antusias masyarakat serta siswa siswi di Merauke untuk hadir dan memeriahkan berbagai kegiatan yang digelar oleh TNI,” imbuhnya. (ket/rm)

LEAVE A REPLY