JAYAPURA (PT) – Sebanyak 90 orang wasit dan juri dari empat cabang olahraga (cabor) yakni cabor Dayung, Muaythai, Tenis Lapangan, Criket mengikuti pelatihan yang dilaksanakan Dinas Olahraga dan Pemuda Provinsi Papua.

Pelatihan ini dibuka langsung oleh Asisten I Bidang Pemerintah Sekda Papua, Doren Wakerkwa, SH, Selasa (4/12). Doren mengatakan, wasit/juri merupakan salah satu perangkat pertandingan yang memiliki hak penuh selama memimpin pertandingan.

Karena perannya yang sangat penting, maka wasit/juri dituntut memiliki pengetahuan tentang peraturan pertandingan, kemampuan memimpin pertandingan dan ketegasan dalam menerapkan peraturan pertandingan serta berjiwa adil.

Untuk itu, katanya, pelatihan wasit/juri harus memiliki pemahaman tentang peraturan pertandingan dan yang telah lulus pelatihan wasit/juri sesuai dengan cabang olahraga.

Selain itu, kata Doren, pengembangan dan peningkatan mutu tenaga wasit/juri sebagai upaya untuk menyediakan tenaga wasit/juri menuju sukses penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2020 di Papua.

“Kegiatan ini sangat penting terutama dalam konteks peningkatan kualitas dan kuantitas Sumber Daya Manusia (SDM) serta menjamin ketersediaan tenaga wasit/juri empat cabor itu, dalam rangka menghasilkan wasit/juri yang berkulitas dan berinovasi dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya,” ujarnya.

Doren menambahkan, dengan banyaknya sumber daya wasit/juri ini, diharapkan pengurus Pengprov dapat mengikutsertakan wasit/juri pada setiap event pertandingan baik di tingkat provinsi maupun tingkat nasional dan dapat ikut memberikan kontribusi dalam menunjang kualitas pertandingan khususnya pada empat cabang olahraga ini.

“Saya harap pelatihan ini dapat menjawab kebutuhan wasit/juri dalam rangka persiapan POPNAS XV dan PON XX tahun 2020,” ujarnya.

Doren mengapresiasi kepada Dinas Olahraga dan Pemuda yang telah menggelar pelatihan wasit/juri dalam rangka persiapan SDM pertandingan pada POPNAS dan PON menuju sukses penyelenggaran dan sukses administrasi.

Sementara itu, Ketua Panitia Izak Haurissa mengatakan, pelatihan ini diikuti sebanyak 90 orang dari empat cabang olahraga.

“Diharapkan ini dapat meningkatkan kualitas sumber daya tenaga wasit/juri olahraga di Papua, yang akan menangani pertandingan dan perlombaan olahraga di tingkat provinsi dan Nasional,” katanya.

Sementara narsumber yang akan memberikan materi pada pelatihan ini adalah Benyamin F Tamaka (Cabor Dayung), Slamet Widodo (Tenis Lapangan), Ismail Masuatu (Muaythai), Mr Riaz Ur Rahman dan Melven Ndoen dari Pakistan (Criket). (lam/rm)

LEAVE A REPLY