JAYAPURA (PT) – Jackson F Tiago, telah tiba di Kota Jayapura, Jumat, (12/7).

 

Pelatih asal Brasil itu, langsung menuju ke Stadion Mandala Jayapura, tempat berlatih para pemain berjuluk Mutiara Hitam itu.

 

Jackson F Tiago mengakui jika pemain muda Persipura Jayapura mempunyai skill yang sangat potensial.

 

Namun, pemain muda harus bekerja keras lagi untuk mendapat level permainan pemain senior.

 

“Semua orang tau pemain Papua luar biasa, tapi saya perlu bersama mereka dan berdiskusi lebih banyak agar bisa mengenal mereka lebih dalam lagi,” kata Jackson kepada pers di stadion Mandala Jayapura, Jumat sore.

 

Jackson mengaku, gap antara pemain muda dan senior cukup jauh, maka perlu untuk membangun tim ini lagi dari awal, tapi nanti dalam latihan, ia akan lebih mengenal karater dari masing-masing pemain muda.

 

“Saya tidak khawatir karena telah mengenal gaya serta karakter pemain Papua yang berpotensi untuk ke depannya dengan dibantu pengalaman dari pemain senior Persipura,” bebernya.

 

Jackson mengharapkan, kedatangannya melatih tim mutiara hitam bisa berdampak positif dan membawa Boaz Solossa cs bisa kembali bangkit dengan menyatukan kekuatan doa seperti kesuksesan sebelumnya.

 

Disinggung lawan Madura United, Jackson mengaku, sejak Persipura menjamu Perseru Badak Lampung sudah melakukan diskusi bersama maupun memberikan materi formasi pemain kepada asisten pelatih.

 

Namun diakuinya, saat ini kedekatan bersama para pemain harus dibangun terlebih dahulu, sehingga lebih mengenal kondisi pemain didalam latihan. (lam/rm)

LEAVE A REPLY