JAYAPURA (PT) – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda (Kadisorda) Papua, Alex Kapisa mengaku sudah memiliki skala prioritas dalam mengemban jabatan barunya.

 

Dia mengatakan, akan fokus pada persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2020 dan even Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) yang akan berlangsung di Jayapura, 10-18 Oktober 2019.

 

Namun, untuk permulaan, kata Alex Kapisa, ia akan melakukan konsolidasi ke internal Disorda Provinsi Papua terlebih dahulu.

 

“Harus ada konsolidasi ke dalam dulu, baru kita lihat mana yang harus kita kerja,” katanya.

 

Menurutnya, berkaitan dengan penyelenggaraan PON Tahun 2020 di Papua dan pelaksanaannya serta suksesnya merupakan harga diri dan jati diri orang Papua.

 

“Jadi, yang Gubernur Papua tegaskan dalam amanat sudah cukup jelas bahwa harus ada langkah-langkah koordinasi yang harus segera dilakukan, komunikasi dengan berbagai pihak stakeholder harus ditingkatkan,” kata Alex Kapisa.

 

Apalagi, kata Alex Kapisa, PON merupakan even Nasional dan apa yang disampaikan Gubernur ada dua hal penting, yakni segera melakukan komunikasi dan koordinasi dengan pemerintah pusat dan selanjutnya adalah segera mempercepat aspek payung hukum dari sisi Inpres (Instruksi Presiden).

 

“Papua tidak bisa berjalan sendiri tanpa ada sebuah payung hukum dan yang kita tau bahwa tahun 2017 itu sudah ada Inpres 10 tahun 2017 tentang penyelenggaraan PON dan Peparnas dan Gubernur Papua meminta secara khusus juga untuk ada Inpres percepatan PON,” imbuhnya. (lam/rm)

LEAVE A REPLY