SENTANI (PT) – Koramil Sentani bersama dengan tokoh pemuda turun langsung untuk mengajak warga meriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke 74.

 

Salah satunya, dengan kegiatan pemasangan bendera merah putih hias seperti dilakukan di Pangkalan Ojek jalan masuk Pos 7 Sentani dan sepanjang jalan masuk sampai di Lapangan Sahabat Yohosua, Kompleks Orang Barat Jalan Pos 7 di Kampung Sereh, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Jumat, 9 Agustus 2019.

 

Selain itu, dilanjutkan dengan penancapan bendera merah putih sepanjang jalan dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 74 Tahun 2019.

 

Kegiatan pemasangan bendera dipimpin langsung oleh Danramil Sentani Mayor Inf Jhon F. Dahar bersama pers Babinsa dibantu oleh ketua pangkalan ojek dan para pemuda warga masyarakat Kampung Sereh yang selama ini berada di wilayah Pos 7 Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura.

 

Juga hadir Lerry Assa selaku ketua pangkalan ojek dan Eric Tabuni selaku tokoh pemuda bersama ketua RT dan ketua RW serta warga masyarakat Pos 7.

 

Ketua pangkalan ojek, Lerry Assa dan sdt Eric Tabuni bersama warga masyarakat menyambut baik dan menyampaikan ucapan terimakasih banyak kepada pihak TNI AD dalam hal ini Koramil Sentani yang telah membantu dengan menyumbangkan bendera kepada warga masyarakat secara cuma-cuma.

 

Sementara itu, Erik Tabuni berharap agar semua warga masyarakat yang berada di Kabupaten Jayapura secara umum dan di wilayah Pos 7 secara khusus agar menjaga keamanan jelang HUT RI ke 74.

 

“Mari kita meriahkan perayaan HUT Kemerdekaan RI ini dan bersama-sama menjaga keamanan,” katanya. (sri/rm)

LEAVE A REPLY