SENTANI (PT) – Pasca kerusuhan di Wamena beberapa waktu lalu, kini kondisi Kota Wamena beraangsur kondusif.

Kamis, 10 Oktober 2019, sekitar pukul 08.15 WIT, memberangkatkan sebanyak 87 warga Sumatera Utara, kembali ke Wamena dengan mengunakan pesawat Hercules A1336 milik TNI Angkatan Udara.

Komandan Lanud Silas Papare, Marsma TNI. Tri Bowo Budi Santoso mengatakan, sudah memberangkatkan pesawat Hercules dengan membawa pengungsi dari Jayapura kembali ke Wamena, dengan mayoritas dari Sumatera Utara.

“Sementara hari ini, 87 orang kebanyakan tadi anak-anak dan ibu-ibu, khususnya warga Sumatera Utara, mereka sudah punya kepercayaan tentang situasi keamanan di Wamena,” katanya.

Danlanud mengharapkan dengan kembalinya 87 orang pengungsi ke Wamena, dapat menjadi daya dorong bagi warga yang mengungsi baik di jayapura, maupun yang sudah pulang ke kampung halaman bisa dapat kembali lagi ke Wamena.

Danlanud Tri Bowo juga menambahkan total sementara pengungsi yang telah kembali ke Wamena sebanyak 189 orang. (ai/sri)

LEAVE A REPLY