SENTANI (PT) – Sebanyak 203 orang pejabat Kepala Sekolah TK, SD dan SMP serta Pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jayapura, dilantik oleh Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw, pada Jumat, (11/10).

Dari 203 Pejabat yang dilantik, terdiri dari TK 40 orang, SD 159 orang, SMP 44 orang dan Pengawas 6 orang.

Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw berpesan, bagi kepala sekolah yang sudah dilantik bahwa, anak SD kelas 3 dan 4 itu wajib sudah bisa baca tulis dan hitung.

“Dengan demikian, IPM bisa lebih baik dan fisik anak anak juga harus diperhatikan kerjasama dengan PKK yang ada di kampung untuk di sekolah itu ada PMTAS untuk peningkatan gizi keluarga dengan usaha usaha dan Posyandu,” katanya.

Selain itu, lanjut Bupati Awoitauw, memperbaiki mutu pendidikan harus kerjasama yang baik semua elemen maupun pemerintah, masyarakat, pemerintah kampung dan masyarakat adat.

“Pengawasan harus kerjasama tim, distrik menjadi pilot projeck supaya semua berbasis IT, agar lebih efektif. Karena sudah distrik sebagai pilot projeck untuk itu tahun ini sudah bekerja dengan database, yang sudah disarankan,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan, untuk tidak ada lagi anak yang putus sekolah, hak mereka semua harus terjamin dengan sistem yang bagus.

“Kepala sekolah harus bertangungjawab bahwa di sekolahnya tidak boleh masalah masalah sosial, termasuk putus sekolah, apabila ada masalah ya dibicarakan, karena itu dorong sistem data base yang kuat,” imbuhnya. (ai/sri)

LEAVE A REPLY