JAYAPURA (PT) – Penjabat Gubernur Papua, Muhammad Ridwan Rumasukun resmi mencanangkan program Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio tingkat Provinsi Papua. Pencanangan berlangsung di Distrik Poiru, Pulau Numfor, Kabupaten Biak Numfor, dalam kunjungan kerja Pj Gubernur Ridwan bersama Pj Ketua PKK Papua, Linda Onibala dan sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Sabtu (25/5).

Dalam sambutannya Gubernur Ridwan menyatakan agenda imunisasi Polio sangat penting bagi anak-anak, sebab merupakan program nasional yang mesti ikut disukseskan pemerintah daerah. Disamping itu, bertujuan untuk menciptakangenerasi emas di 2045 mendatang. “Anak-anak ini harus dipersiapkan dengan baik karena mereka adalah generasi penerus untuk melanjutkan pembangunan di masa mendatang,” kata Ridwan.

Ia berharap program PIN Polio dapat berjalan dengan lancar tak hanya di Numfor tetapi juga di seluruh Papua. “Intinya kita.harap cakupan imunisasi Polio di seluruh wilayah Papua mencapai 100 persen,” ujar Ridwan.

Terakhir ia meminta seluruh stakeholder dan masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan pelaksanaan PIN Polio. “Sebab jika semua anak diimunisasi, mereka bisa terhindar dari penyakit polio,” bebernya.

Bersamaan dengan pencanangan PIN Polio, Pemprov Papua juga menyalurkan bantuan kepada warga sebagai upaya percepatan penurunan stunting. Di antaranya vitanmin, paket bersalin ibu hamil, makanan tambahan, susu bayi dan lainnya. Kepala Dinas Kesehatan Papua, Robby Kayame mengajak seluruh orang tua dapat dengan sukarela membawa anaknya untuk mendapatkan vaksin polio.

“Sehingga anak-anak kita bisa terhindar dari penyakit polio dan ikut menjadi generasi emas di 2045 mendatang,” tandasnya. (Dian)

LEAVE A REPLY