JAYAPURA (PT) – Fraksi PDIP DPR Papua secara resmi menarik diri dari Pansus Pilgub tahun 2018.

Untuk itu, Sekretaris Fraksi PDIP, Mathea Mamoyau, S.Sos dengan tegas menyebutkan tiga nama anggota Fraksi PDI Perjuangan yang ditarik dari Pansus Pilkada DPR Papua ini masing -masing Herman Yogobi, Lazarus Siep serta Edoardus Kaize.

“Kami Fraksi PDI Perjuangan akan menarik anggota Fraksi dari Pansus ini karena perjalanan Pansus membuat kami merasa resah sehingga kami tidak mau terlibat dalam suatu tuntutan hukum yang akan merugikan kami,” tegas Mathea, Jumat (9/02/18).

Mathea menjelaskan bahwa dari kronologis tahapan yang sudah berjalan secara lembaga pihaknya ingin bekerja secara baik dan Pansus sendiri bisa berjalan sebagaimana mestinya, namun tugas itu tidak dilakukan sesuai dengan yang diharuskan.

“Kami tidak mau berdebat, karena kami percaya sebenarnya Pansus bisa bekerja sebagaimana mestinya. Namun dalam peoses-proses pertemuan, kami melihat bahwa ada kejanggalan, serta ada keberpihakan yang terlalu nampak,” terangnya. (ara/rm)

LEAVE A REPLY