JAYAPURA (PT) – Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Provinsi Papua menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) tahun 2018 dalam rangka memperebutkan piala bergilir Ketua DPRD Kota Jayapura yang juga Ketua Umum IPSI Provinsi Papua, Abisai Rollo.

Kejurda tersebut dipusatkan di Gor Waringin selama tiga hari. Ketua Panitia, Alfiu Demena mengatakan, Kejursa ini merupakan ajang pertama yang dilakukan untuk menyeleksi atlet muda yang berpotesi.

‘’Kami gelar ini untuk mempersiapkan atlet pada PON XX tahun 2020 di Papua. Dimana cabang olahraga pencak silat merupakan salah satu cabor dari 34 cabang olahraga yang akan disiapkan untuk dapat di pertandingkan,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Umum IPSI Papua, Abisai Rollo mengatakan, sebagai tuan rumah PON XX nanti, Kejurda ini diharapkan dapat memenangkan dan mendapatkan medali emas sehingga tidak sia-sia diselenggarakan.

“Minimal mendapatkan 1 medali emas saja sudah syukur, tetapi bila lebih dari satu merupakan peberian dari Tuhan yang harus di syukuri,“ imbuhnya.

Sekedar diketahui, peserta yang mengikuti Kejurda ini berjumlah 124 atlet yang terdiri dari 35 atlet putri dan 89 atlet putra yang berasal dari 12 kabupaten dan 1 kota.

Diharapkan kabupaten yang belum mengikuti dapat mengikuti pada iven berikut di tahun 2019 bahkan 2020. (ai/dm)

LEAVE A REPLY