JAYAPURA (PT) – Guna memastikan pelaksanaan layanan online terintegrasi berlangsung baik, Dinas Komunikasi dan Infomasi Provinsi Papua menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Sistem Online Single Submission (OSS) bagi kabupaten/kota se Provinsi Papua.

Gubernur Papua, Lukas Enembe, SIP, MH dalam sambutannya yang dibacakan Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Provinsi Papua Kansiana Salle, SH mengatakan, dengan adanya aplikasi OSS akan memangkas rantai birokrasi yang selama ini memperlambat proses perizinan,” kata Gubernur dalam acara Bimtek Sistem Online Single Submission di Aula Dinas Kominfo , Kamis (22/11).

Sebab, kata Gubernur Enembe, proses perizinan dan nomenklaturnya akan berubah secara signifikan dan selanjutnya yang merupakan hal paling penting dari aplikasi aplikasi OSS khususnya Sicantik Cloud adalah kerangka berfikir dari aplikasi itu.

“Penggunaannya pun harus bisa memahami dengan baik konsep kerangka dari Sicantik Cloud dan jika terdapat satu buah langkah yang terlewati dari kerangka itu, maka aplikasi tidak dapat diproses dan proses perizinan menjadi eror,” ungkapnya.

Dikatakan, aplikasi ini merupakan jembatan perizinan yang saling berintegrasi satu sama lain, dasar hukum dari OSS adalah peraturan pemerintah no 24 tahun 2018 tentang pelayanan perizinan berusaha terintegrasi secara elektronik.

“Dalam alur proses itu, merupakan hal yang terpenting dari proses perizinan, jika proses salah, maka proses perizinan harus diulang kembali dan pada proses ini peserta wajib mengulang-ngulang pembuatan alur proses itu,” jelasnya.

Oleh sebab itu, imbuhnya, Provinsi Papua dan kabupaten/kota harus mengintegrasikan sistem perizinannya dengan OSS Claud dan secara bertahap menyiapkan sumber daya untuk mengimplementasikan sistem yang terkoneksi dengan OSS Claud, serta secara rutin harus berkomunikasi dengan Kementerian Kominfo RI untuk memperbaiki bila ada kekurangan dan menambah fitur-fiturnya agar dapat dengan mudah dioperasionalkan dengan baik. (ing/rm)

LEAVE A REPLY