JAYAPURA (PT) – Artis Asmiranda dan Jonas Rivanno memeriahkan natal bersama Jemaat GSJA Bukit Sion berlangsung di Weref, Kota jayapura, Jumat (7/12).

Bahkan, bersama jemaat, tidak lupa Asmiranda bersaksi dan mengangkat pujian untuk kehormatan dan kemuliaan nama Tuhan.

Asmiranda mengatakan, jika ia lahir karena kebaikan Tuhan Yesus di dalam kehidupannya. “Saya mengikuti Tuhan, karena pilihan. Saya yakin, bukan saya yang memilih, namun Tuhan yang memilihnya,” katanya.

Meski masalah datang silih berganti, namun Asmiranda bersyukur, ia semakin mengerti penyertaan Tuhan Yesus dalam hidupnya.

“Ini bukan karena suami saya, bukan keluarga atau orang lain, pasti ujung-ujungnya saya kecewa,”ucapnya

Diakui, selama 5 tahun ini, ia melayani Tuhan dan bersyukur karena Roh Kudus menuntunnya sampai detik ini dan ia tidak merasa kecewa.

“Puji Tuhan, saya punya Tuhan yang luar biasa bisa merubah kutuk menjadi berkat,” imbuhnya.

Dalam refleksi natal jemaat GSJA Bukit Sion, Pdt Alex Nunuhitu mengangkat tema Allah harus disegani di kalangan orang-orang Kudus.

dalam kesempatan ini, pelayan firman Pdt Alex Nunuhitu dari Komisaris GSJA Indonesia mengatakan, jemaat harus bertambah, juga berkembang serta berkualitas secara rohani dan ada kesatuan yang luar biasa terjadi di tempat ini.

Dikatakan, jemaat Gereja Bukit Sion agar jangan jadi orang Kristen yang biasa saja, tetapi menghormati Tuhan baik dalam keluarga, dalam pekerjaan dan pelayanan.

Pdt alex berharap kepada gembala sidang Gereja Bukit Sion harus memberikan visi misi gereja kepada jemaat, agar bangku bangku yang kosong dapat terisi, kepada pelayan diharapkan jadilah roh anak yang baik agar taat kepada gembala sidang.

“Dalam refleksi natal ini dalam pembacaan Alkitab terangkat dalam 1 Korintus 1:30a, menyimpulkan bahwa hikmat Allah yang datang tidak atraktif dan hikmat Allah itu datang dengan tidak inklusif dan hikmat Allah jelas untuk kemuliaan nama Tuhan,” pungkasnya.

Gembala Sidang GSJA Bukit Sion, Pdt Luli Pelupessy menambahkan, pihaknya ingin menjadikan jemaat yang cinta Tuhan, cinta sesama ditunjukkan dengan kasih yang murni.

“Ini agar hidup kita punya arti besar di dalam kehidupan bersama-sama dengan masyarakat yakni mendukung pemerintah dengan semua program rencana yang ada di gereja untuk kesejahteraan manusia di dunia ini,” imbuhnya. (ket/rm)

LEAVE A REPLY