SENTANI (PT) – Polres Jayapura laksanakan patroli gabungan TNI dan Polri yang dipimpin langsung Kapolres Jayapura, AKBP. Victor Dean Mackbon di wilayah Kota Sentani berhasil mengamankan 7 unit motor diduga hasil curian.

Kapolres Jayapura menjelaskan bahwa 7 unit motor yang diamankan itu, diantaranya 2 unit Yamaha Vixion di mata jalan Pos 7, 1 unit Yamaha Mio di Pasar Lama, 1 unit Kawasaki KLX di pertigaan Salatiga, 1 unit Honda Supra Fit di jalan pojok, 1 unit Honda Supra X di depan POM bensin Sentani serta 1 unit Honda Spacy di jalan Dunlop Sentani.

“Setelah kami cek di database kami, dua diantaranya merupakan motor hasil curian,” kata Kapolres.

Dua motor yang sudah teridentifikasi yakni Kawasaki PA 6803 Z dengan pemilik Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Tolikara dan Honda Spacy DS 3101 RA milik Sarhana dengan alamat RT 001/ RW 002 Yobe, Jalan Baru Abepura.

Kapolres menambahkan, kegiatan patroli dan razia selektif skala besar ini akan terus dilaksanakan, selain untuk menekan jumlah angka kriminalitas juga untuk menekan angka curanmor serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat pasca terjadinya kerusuhan di Kota Jayapura, 29 Agustus 2019. (ai/rm)

LEAVE A REPLY