JAYAPURA (PT) – Warga Kota Jayapura diharapkan waspada terhadap penipuan berkedok petugas yang mengatasnamakan dari PLN untuk pemasangan tutup boks KWH meteran listrik.

Manager PLN Area Jayapura, John Semuel Yarangga saat di temui wartawan papuatoday mengatakan, warga masyarakat harus berhati-hati terhadap kasus penipuan dengan modus menawarkan penutup KWH meter ini karena mereka adalah oknum dan bukan dari pihak PLN.

“Mereka ini sepertinya ada tim dan tidak bekerja sendirian. Ini tidak ada kaitannya dengan PLN dan tidak ada perintah,” tegasnya.

Ia menambahkan, posisi meteran listrik yang dipasang sudah sesuai dengan tempatnya. Sehingga tidak ada alasan petugas meminta supaya dipindahkan.

“Posisi meteran itu sudah aman dipasang dan terhindar dari air hujan dan panas,” ujarnya.

Diakuinya, tidak ditutupnya meteran listrik sekaligus, karena untuk dapat dipantau secara langsung oleh petugas.

“Jadi petugas resmi PLN pada saat lewat atau mengecek bisa melakukan pengawasan terhadap KWH meter dari kejahuan,” katanya.

Ia menambahkan, sudah ada temuan beberapa bulan lalu di daerah Hamadi, dimana didapati kotak dan alat membuat listrik murah.

“Jadi ternyata di waktu mereka memasang kotak itu mereka copot dulu KWH meter. Kemudian mereka memasang kotak jadi tertutup dari pandangan petugas. Ini adalah oknum yang merugikan pelanggan dan merugikan PLN,” terangnya.

Untuk itu, masyarakat harus waspada apabila ada yang menawarkan pemasangan boks dengan kenakan biaya pemasangan sebesar Rp 150 ribu ditambah biaya operasional Rp 20 ribu.

“Jika ada orang yang hendak menawarkan jasa pemasangan pengaman box itu sebaiknya waspada karena itu bukan dari pihak PLN,” pungkasnya. (ai/rm)

LEAVE A REPLY